Sumber foto: Reuters
Membahas tentang keindahan alam yang ada dimuka bumi tidak akan ada habisnya. Salah satu negara yang mana tujuan wisatanya yang berkembang pesat dalam bidang kepariwisaanya adalah Korea Selatan. Korea Selatan yang mana terletak di Asia Timur di Semenanjung korea, memiliki sejarah yang kaya akan budaya beragam dan pemandangan alam indah. Pariwisata dapat menjadi salah satu sektor yang berpontensi bagi suatu negara dalam meningkatkan perekomian. Menurut UNWTO (United Nations World Tourism Organization) pariwisata menjadi sektor ketiga sebagai contributor terbesar terhadap PDB (Produk Domestik Bruto) global.
Pulau jeju merupakan salah satu pulau yang terletak di negara Korea Selatan yang mana menjadi pulau pariwisata karena banyaknya objek wisata yang bisa memanjakan mata manusia akan keindahan di dalamnya. Pulau Jeju terkenal sebagai salah satu destinasi utama Korea Selatan yang menawarkan keindahan Bahari hingga pegunungan untuk para wisatawan lokal dan mancanegara. Perlu diketahui Pulau jeju adalah pulau terbesar di Korea Selatan, sejak tahun 2006 pulau Jeju resmi menjadi provinsi otonomi khusus. Dan ibu kotanya adalah ibu kota Jeju. Jeju memiliki total luas wilayah sebesar 1.849 Km persegi, yang menjadikanya provinsi terkecil dari total 9 provinsi di Korea Selatan.
Dalam membranding Pulau Jeju ini Korea Selatan mampu membuat masyarakat lokal maupun mancanegara ingin mengunjungi tempat tersebut. Yang mana di dalam salah satu film drama korea yang berjudul ”Welcome To Samdalri” yang dilatarbelakangi tempat Pulau Jeju itu mampu membuat pecinta Drakor atau Drama Korea terkesima oleh seluruh pemandangan laut juga pegunungan yang sangat indah, karena tidak semua masyarakat mancanegara mengetahui Pulau Jeju yang dimiliki oleh Korea Selatan. Di dalam Drama Korea tersebut juga menampilkan beberapa spot pemandangan seperti Pantai Jungmun, dan juga Jalur Olle yang menampilkan laut juga pendakian gunung yang dikelilingi oleh bunga Canola bewarna kuning. Oleh sebab itu branding diplomasi budaya negara Korea Selatan sangat berkembang pesat dalam pusat pariwisata dan kunjungan pariwisata Pulau Jeju. Jika tarik sejarah kebelakang Pulau Jeju memang sudah menjadi pulau pariwisata akan tetapi tidak semua masyarakat mancanegara mengetahuinya. Ada sejumlah tempat wisata yang menjadi trademark Pulau Jeju seperti :
1. Gunung Halla, merupakan gunung merapi tertinggi di Korea Selatan puncak gunung yang masih aktiv namun tidak lagi bererupsi, yang memiliki ketinggian hingga 1.950 dan nama lain gunung ini adalah Gunung Yeongjusan yang berarti gunung yang cukup tinggi yang dapat menarik galaksi. dan pada tahun 1970 ditetapkan sebagi taman nasional karena kekayaan alam sebanyak 1.800 spesies tanaman dan 4.000 spesies hewan yang tinggal dikawasan Hallasan.
2. Lava Tubes (Munjaggul), merupakan Gua yang terbentuk sejak 2,5 juta tahun lalu. Kedalaman Gua Munjaggul 7,4 Km dengan ketinggian 2 hingga 23 meter. Gunung ini dinobatkan sebagai lava terbesar dan terpanjang di dunia UNESCO menobatkan Gua mujaggul sebagai warisan dunia karena keindahan yang bertambah saat lampu warna-warni terpasang didalmnya yang memantul pada dinding Gua juga stalakmit dan stalaktit.
3. Sangumburi Crater, merupakan monumen alam kawah Sangumburi memiliki lebar 650 meter, kedalaman 100 meter dan bibir kawah 2.070 meter. Kawah yang dikelilingi jalan setapak dibuat untuk wisatawan
4. Seoengsan Illchulbong (Sunrise Peak), tempat yang tepat untuk menikmati matahari terbit, tempat ini adalah sebuah bukit setinggi 182 meter dengan kawah berada dipuncaknya. Kawah yang terbentuk akibat letusan gunung berapi berada didasar Pulau Jeju pada 5.000 tahun lalu. Disekitar puncak terdapat hamparan bunga canola berwarna kuning yang menambah kecantikannya.
5. Pantai Jungmun, pantai yang terbaik yang ada di Pulau Jeju dengan pasir pantai halus dengan air biru jernih.
6. Jalur Olle, sangat cocok untuk pengalaman travelling karena dengan berjalan kaki bisa menikmati keindahan pemandangan gunung, hingga pantai yang tidak ada habisnya.
Jika dilihat dari peta Jeju adalah Pulau yang kecil dan juga cukup jauh dari Daratan utama Seoul yang mana sudah berbeda pulau, akan tetapi keindahan alam Jeju tidak ada yang bisa menandinginya karena dikelilingi oleh laut yang terjaga kebersihanya juga adanya gunung-gunung indah serta terdapat ratusan hingga ribuan Flora dan Fauna yang hidup di pulau tersebut. Dengan keindahan alam tersebut sudah dipastikan bahwa ekonomi pariwisata Korea Selatan akan stabil dan terus meningkat, yang mana setiap harinya banyak Touris berdatangan yang ingin melihat seluruh keindahan laut juga pegunungan yang ada dipulau Jeju. Oleh sebab itu Branding diplomasi dalam bidang kebudayaan yang dilakukan oleh korea selatan sangat bagus karena adanya sektor pariwisata seperti Pulau Jeju yang akan terus meningkat dan menguntungkan bagi negara Korea, dan tempat seperti Pulau Jeju harus dijaga, dirawat serta dilindungi oleh pemerintah Korea Selatan maupun warga setempat.