# Tags

Destinasi Yang Wajib DiKunjungi Saat Berlibur Ke Korea Selatan, Apa Saja?

Pemandangan Ke Pantai Jungmun Di Pulau Jeju Korea Selatan Foto Stok - Unduh Gambar Sekarang - iStock
Sumber: iStock

Saat memasuki musim liburan, Korea Selatan menjadi salah satu negara di Asia yang menjadi tujuan utama  untuk traveling bersama orang tersayang.Hal tersebut bukanlah tanpa alasan melainkan daya tarik Korea Selatan yang mampu menarik perhatian para wisatawannya untuk datang ke negri gingseng tersebut.Keberhasilan Korea Selatan dalam mempromosikan music andalan nya yaitu K-POP dan juga hiburan lainnya seperti drama korea telah menjadikan nama Korea Selatan semakin terkenal di kancah internasional.Dibidang pariwisata nya pun tak kalah menarik,banyak tempat wisata yang wajib di kunjungi jika sedang berlibur di korea Selatan,salah satunya adalah Myeongdong.Myeongdong adalah salah satu tempat wisata yang berada di kota seoul,korea Selatan yang menyediakan tempat berbelanja pakaian,alat kecantikan dan juga berbagai macam makanan yang lezat yang siap untuk di santap.Terdapat banyak sekali toko-toko yang menjual berbagai macam barang mulai dari produksi  dalam negri sampai manca negara,maka dari itu tak heran jika myeongdong disebut sebagai salah satu pusat fashion terbesar di seoul.Banyaknya vlogger atau influencer yang datang kesana turut membantu dalam mempromosikan Myeondong sebagai salah satu tempat yang wajib dikunjungui bagi para wisatawan dalam negri maupun manca negara.

Untuk destinasi selanjutnya yang wajib dikunjungi jika berlibur ke korea Selatan adalah pulau jeju.Pulau jeju sangat cocok bagi seseorang yang menyukai alam karena pulau jeju sangat identik dengan keindahan Pantai serta pegunungannya. Bagi para wisatawan yang suka menonton drakor pasti tidak asing lagi dengan kata pulau jeju,Ada banyak sekali drakor yang berlatar keindahan pulau jeju seperti salah satu drakor yang sempat booming akhir akhir ini “welcome to samdalri”.Terdapat banyak sekali wisata yang bisa dikunjungi saat berlibur ke pulau jeju ,salah satunya adalah Pantai Jungmun yang terkenal dengan hamparan pasir putih dan keindahan lautnya yang biru yang mampu menambah ketenangan hati pengunjung.Wisata selanjutnya yang bisa dikunjungi saat berada di Jeju adalah Hallasan atau biasa disebut gunung Halla,Gunung yang memiliki ketinggian 1.950 meter  diatas permukaan laut ini dulunya adalah gunung api namun sudah tidak aktif lagi dan sekarang lebih di kenal dengan sebutan kebun azalea serta terdapat kawah yang berisi air yang akhirnya menjadi danau Baengnokdam.Dengan penampakan yang ada di gunung Halla semakin menambah daya tarik wisatawan khususnya para pendaki untuk datang melihat secara langsung keindahan gunung Halla.

Bagi yang menyukai tempat hiburan yang dibalut dengan kemegahan, korea Selatan memiliki tempat yang cocok dengan  karakteristik wisatawan seperti ini yaitu berkunjung ke distrik Gangnam.Gangman sendiri merupakan sebuah distrik yang berada di seoul yang identik dengan gaya mewah dan kemegahan orang kelas atas.Jika ingin berbelanja brand brand mewah tentu sangat disaranakan untuk pergi ke Cheongdam Fashion Street disana terdapat berbagai toko butik pakaian dan juga tas branded lainnya.Liburan tidak lengkap jika belum mengambil beberapa potret foto untuk mengabadikan momen ,Cheongdam memiliki latar yang cocok untuk berswata foto dengan pemandangan kemegahan Cheongdam Fashion Street.Selain menampilkan kemegahan dan potret wisata yang modern ,Gangnam juga memiliki spot tempat yang wajib dikunjungi bagi yang hobi membaca buku nih,Starfield Library merupakan sebuah perpustakaan yang memiliki jumlah buku sebanyak 40.000 buku didalamnya dan kamu bisa menemukan berbagai macam genre buku mulai dari humaniora,ekonomi hingga non fiksi .Starfield Library berlokasi di dalam COEX mall dengan tempat yang luas dan sangat terbuka lebar bagi siapa pun yang ingin datang untuk mencari serta membaca buku menarik sekali bukan.

Jika pernah menonton drama korea berjudul Itaewon class pastinya tidak asing lagi dengan namanya.Itaewon merupakan distrik yang terletak di Yongsan-gu seoul korea Selatan.Saat traveling ke korsel kurang lengkap rasanya jika belum mengunjungi Itaewon,terkenal dengan tempat wisata yang multikultural berbeda dengan Gangnam ,Itaewon menampilkan berbagai tempat wisata yang iconic dan wajib untuk di kunjungi. Salah satu tempat yang ikonik adalah Itaewon Antique Shopping Street ,sesuai dengan namanya di tempat ini menyajikan berbagai macam toko yang menjual barang antik yang berasal dari asia hingga eropa ,jadi sangat cocok untuk para pecinta barang antic untuk datang kesana.Untuk destinasi selanjutnya yang berada di Itaewon adalah Museum Seni Leum Samsung.Di museum tersebut para pengunjung akan di suguhkan 2 era zaman yang berbeda.Sisi museum yang pertama menampilkan karya seni yang berasal dari zaman prasejarah dengan karya seni tradisional khas korea,sedangkan sisi yang kedua menampilkan karya seni kontenporer karya seniman nasional maupun internasional.Bagi anda yang suka kuliner maka sangat cocok untuk mengunjungi Coreanos Kitchen Itaewon ,disana kamu akan akan disuguhkan makanan sejenis fusion meksiko tapi tetap dibalut dengan cita rasa korea ,kemudian ada Petra Palace,bagi wisatawan beragama Islam jangan khawatir jika sedang berada di Itaewon karna Petra Palace menyajikan makan halal yang berasal dari Timur Tengah,terutama yan berasal dari Yordania.Untuk destinasi terakhir yang ada di Itaewon tidak lengkap rasanya jika belum mengunjungi Namsan Seoul Tower.Destinasi ini sangat cocok dikunjungi Bersama pasangan karna Namsan Seoul Tower ini identic dengan gembok cinta .Konon katanya siapapun yang menaruh namanya dan pasangannya maka cinta mereka akan berjalan selamanya.

Itulah beberapa ide traveling yang wajib di kunjungi saat sedang berlibur ke korea Selatan.Sejauh ini saya belum pernah ke korea Selatan ,namun saya sering membaca ,menonton serta mencari tau hal hal menarik serta ide traveling yang wajib untuk dikunjungi.Bagi saya pribadi korea Selatan selalu indah dan menyenangkan.Semoga bermanfaat.

Korean wave dalam ekonomi Korea Selatan

Destinasi Yang Wajib DiKunjungi Saat Berlibur Ke Korea Selatan, Apa Saja?

South Korea: Ginseng Country with 5 Worldwide

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *